Bisnis dan Ekspor: 5 Tips Memilih Jasa Forwarder yang Tepat!
Memiliki bisnis yang telah berkembang? Kini saatnya Anda melebarkan sayap dan melakukan ekspor untuk menjangkau pelanggan mancanegara. Obligasi Pemerintah, merupakan investasi yang dapat mendukung pengembangan bisnis yang dimiliki dengan keuntungannya.
Melakukan ekspor membutuhkan jasa forwarder yang tepat. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui seluk beluk mengenai hal ini berikut tips yang harus diterapkan. Mari simak informasinya di sini.
Apa itu Forwarder?
Jasa forwarding cukup akrab di kalangan pebisnis, terutama skala besar. Forwarder adalah perusahaan yang bertugas untuk menangani distribusi dengan lebih efektif. Forwarder dapat menawarkan berbagai cara pengiriman, mulai menggunakan truk, kereta, pesawat hingga kapal.
Secara sederhana, forwarding adalah layanan yang bekerja di bidang logistik, baik impor ataupun ekspor. Jasa ini diatur pada Pasal 1 ayat 15 dalam Peraturan Menteri Perhubungan atau Permenhub No. 49 tahun 2017 serta telah memiliki badan hukum. Suatu perusahaan yang menawarkan jasa ini disebut dengan freight forwarder.
Dengan adanya forwarder, proses pengangkutan barang, akumulasi, dokumentasi hingga packing dapat dilakukan dengan mudah. Jasa ini tentu berperan penting dalam menghubungkan berbagai pihak dalam suatu bisnis.
Adanya forwarder menghadirkan beberapa keunggulan. Contohnya barang yang terdistribusi dengan aman, praktis dan cepat.
5 Tips Memilih Jasa Forwarder yang Tepat
Agar bisnis berjalan lancar, Anda perlu memilih jasa forwarder terpercaya. Perusahaan forwarding memiliki variasi dan penawaran yang berbeda sesuai jadwal pesawat/kapal atau kemauan pelanggan.
Jasa ini telah bekerja sama dengan shipping agent tertentu untuk menghadirkan pelayanan terbaik. Walaupun begitu, Anda harus jeli dan memastikan beberapa pertimbangan. Oleh karena itu, mari simak tips memilih jasa forwarder berikut ini:
1. Pastikan Ada Garansi
Jasa yang terpercaya tentu memiliki garansi untuk mitra bisnis. Hal ini karena barang yang dikirim memiliki nilai tinggi. Kesalahan sedikit saja dapat mempengaruhi bisnis dan menghadapi kerugian. Oleh karena itu, garansi adalah tanda bahwa suatu perusahaan dapat dipercaya.
Garansi juga memiliki jenis yang berbeda. Seperti garansi barang rusak, datang terlambat atau tidak sesuai pemesanan. Pastikan untuk meneliti garansi yang diberikan untuk meminimalisir kerugian.
2. Transparansi Pengiriman
Transparansi pengiriman harus diperhitungkan. Hal ini penting untuk memonitor barang Anda. Selain itu, waktu kedatangan dan status barang dapat diketahui secara jelas. Pastikan pihak forwarder yang Anda pilih memiliki fitur tersebut.
Kalaupun transparansi tidak dapat dilihat secara realtime, pastikan forwarder menghubungi Anda dengan jelas dan menyampaikan informasi terkait. Jadi, hindari jasa yang membatasi Anda memonitor status pengiriman.
3. Track Record Perusahaan
Track record juga bisa menjadi pertimbangan kuat untuk memilih suatu forwarder. Informasi ini dapat Anda ketahui melalui ulasan dari kinerja yang telah dilakukan. Selain itu, Anda juga dapat meminta informasi forwarder terpercaya dari rekan bisnis yang berpengalaman.
Pastikan pihak forwarder tidak memiliki kasus yang menyebabkan kerugian di kemudian hari. Ketahui juga apakah perusahaan tersebut memiliki peningkatan atau penurunan kinerja. Hal ini agar pengembangan bisnis melalui kegiatan ekspor terlaksana dengan lancar.
4. Jaringan Baik dengan Layanan yang Lengkap
Freight forwarder dengan jaringan yang baik juga memudahkan bisnis Anda. Hal ini karena koneksi memungkinkan forwarder bernegosiasi tarif dalam pengiriman. Koneksi ini umumnya berasal dari industri perkapalan.
Selain jaringan yang baik untuk transportasi, layanan yang lengkap membuat pengiriman lebih efektif. Contoh layanan ini antara lain biaya handling, bea cukai, rute yang tepat, packing barang hingga asuransi.
5. Sesuaikan dengan Kebutuhan
Layanan yang dipilih juga harus disesuaikan dengan kebutuhan. Setiap forwarder memiliki penawaran yang berbeda. Anda perlu mengetahui karakter barang yang akan diekspor.
Jika menjalankan bisnis bahan yang mudah busuk, maka pilihlah forwarder yang ahli pada barang tersebut. Di samping itu, carilah forwarder dengan penanganan yang aman jika barang Anda berupa elektronik.
Itulah lima tips dalam memilih jasa forwarder. Jasa ini adalah bagian penting yang memastikan suksesnya kegiatan ekspor Anda. Untuk mendukung bisnis, Anda juga bisa memanfaatkan investasi seperti Obligasi. Investasi Obligasi adalah opsi tepat untuk mendapatkan keuntungan dan mendukung bisnis.
Perkuat Dana Bisnis dengan Investasi Obligasi Pemerintah
Agar bisnis berkembang pesat dan mampu melakukan ekspor, mari dukung dana usaha dengan investasi Obligasi bersama DBS Treasures. DBS Treasures merupakan perbankan prioritas yang dapat Anda jadikan pilihan sehingga Anda akan mendapatkan kupon secara reguler selama periode investasi Obligasi.
Beberapa jenis Obligasi ini dapat dijual kapan pun sebelum jatuh tempo dan memperoleh potensi keuntungan dari kenaikan harga Obligasi.
Anda berkesempatan untuk didukung analisis pasar terkurasi dari tim ahli finansial yang akan mengomunikasikannya. Dapatkan peluang terkini yang sudah disesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan portofolio Anda, dimotori Artificial Intelligence/Machine Learning (AI-ML).
Insight tersebut dilengkapi solusi terkurasi terkait investasi (Grow) dan asuransi (Protect), sehingga Anda dapat cepat dan yakin berinvestasi melalui media sesuai preferensi. Informasi lengkap mengenai investasi ini dapat Anda akses di sini.
Keuntungan investasi ini dapat mendukung Anda dalam mengembangkan bisnis. Tunggu apalagi? Mari investasi Obligasi Pemerintah bersama DBS Treasures yang terpercaya.
Posting Komentar untuk "Bisnis dan Ekspor: 5 Tips Memilih Jasa Forwarder yang Tepat!"
Pesan dimoderasi, terima kasih telah meninggalkan komentar yang santun. Sebab bisa jadi Anda dinilai dari komentar yang Anda ketikkan.