Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Proposal Kegiatan Di Kampus


Sebagai akademisi kewajiban seorang dosen tak sebatas memenuhi Tri Darma Perguruan Tinggi. Ada kalanya ia ditunjuk untuk menjadi anggota badan di universitas. Duduk sebagai bagian dari institusi di lingkungan kampus, maka ada program kerja yang mesti dilaksanakan. Untuk menyelenggarakannya, diperlukan sebuah proposal kegiatan. Berikut contoh proposal kegiatan yang diadakan oleh PSGA (Pusat Studi Gender dan Anak) Unversitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Medan.

Contoh-proposal
Sumber: Moondoggiesmusic
 
CONTOH PROPOSAL KEGIATAN WORKSHOP
PENCEGAHAN KEJAHATAN SEKS PADA ANAK DIDIK

A.   Latar belakang

Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) menyebutkan terjadi peningkatan data kekerasan seksual terhadap anak di setiap tahunnya. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menegaskan salah satu faktornya yakni pengaruh digital. Sebelumnya, LPSK mencatat ada peningkatan kasus kekerasan seksual pada anak yang terjadi sejak 2016 sejumlah 25 kasus, lalu meningkat pada 2017 menjadi 81 kasus, dan puncaknya pada 2018 menjadi 206 kasus. Angka tersebut terus bertambah setiap tahun.Kenaikan juga terjadi pada permohonan perlindungan dan bantuan hukum tindak pidana kekerasan seksual pada anak. Pada 2016, ada 35 korban, lalu meningkat pada 2017 sejumlah 70 korban, dan sebanyak 149 korban pada 2018.[1]
Kejahatan seksual pada anak yang kian hari semakin meningkat dewasa ini, sehingga dipandang penting melakukan upaya meminimalisasinya. Guru sebagai salah satu entitas utama di sekolah memiliki peran strategis dalam membantu mengurangi angka kejahatan seksual. Dengan peran sebagai pendidik profesional, guru mampu mengarahkan siswanya agar mampu menghindar dari kejahatan seksual yang mengancam anak didiknya.
Selain itu pengetahuan siswa usia SD terhadap pendidikan seks lebih banyak diperoleh secara mandiri, diakses sendiri dan atau bersama teman-temannya dibandingkan pengetahuan yang diperoleh dari guru-gurunya di sekolah. Tentunya hal ini mengkhawatirkan mengingat minimnya literasi digital anak-anak dan pengawasan penggunaan internet sehat dari orang tua dan guru. Jika tidak dibarengi dengan tindakan mengedukasi anak didik tentang bahaya kejahatan seksual ini, korban akan semakin banyak berjatuhan.

B.   NAMA KEGIATAN

Kegiatan ini merupakan salah satu program dari Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Kegiatan ini bernama “Workshop ”  dengan Tema : Pentingnya Pendidikan Seks dan Cara Pencegahan Kejahatan Seksual pada Anak. 

C. TUJUAN KEGIATAN
 

1.    Menyelenggarakan pelatihan pendidikan seks dan cara pencegahan kejahatan seksual pada anak bagi guru-guru bidang studi terkait.
2.    Melaksanakan peran strategis PSGA di tengah-tengah masyarakat.
3.    Membantu memberikan solusi dalam rangka menurunkan angka kejahatan seksual pada anak.

D. SASARAN KEGIATAN

Sasaran kegiatan  ini untuk guru-guru kelas 5 dan 6 Sekolah Dasar. Dipilih empat guru dari sepuluh sekolah di kota Medan. Jadi guru yang akan menjadi peserta workshop berjumlah 40 orang. Adapun guru yang membidangi empat bidang studi itu yakni:
1.         Guru Agama   
2.         Guru PKN   
3.         Guru Penjas                           
4.         Guru IPA      
                   
E. BENTUK KEGIATAN

Workshop diadakan dengan menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya. Setelah acara dibuka lalu sesi pemaparan, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan konsultasi permasalahan yang dihadapi oleh guru.

F. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

      Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:
 Hari/Tanggal                      : Sabtu, 26 Oktober 2019
 Waktu                                : 09.00 s.d. selesai
 Tempat                               : Auditorium FKIP UMSU

G. NARASUMBER 

1.   Prof. Alesyanti, SH., M.Pd
2.   Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Perempuan dan Anak

H. SUMBER DANA

1.   UMSU
2.   Bantuan yang bersifat tidak mengikat
3.   Instansi pemerintah dan swasta


I. SEKRETARIAT PELAKSANA

1.   Nurhilmiyah, SH., MH (Ketua Pelaksana)    : 085270427530
2.   Ir. Risnawati, M.Si                                        : 085276919050
3.   Dr. Mohd. Yusri Isfa                                     : 081265029202
4.   Wardah, SE                                                 : 081371098630

J. RENCANA ANGGARAN BIAYA KEGIATAN

menyesuaikan

K. JADWAL KEGIATAN

(Terlampir)

L. KEPANITIAAN KEGIATAN

(Terlampir)

M. PENUTUP

Demikian contoh proposal kegiatan workshop ini kami sampaikan. Semoga kegiatan ini mendapat respon positif dari semua pihak demi kelancaran kegiatan  PSGA UMSU ke depan. Besar harapan kami agar semua kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini. Semoga pelaksanaan kegiatan ini dapat membantu mengurangi angka kejahatan seksual terhadap anak. Amin.


LAMPIRAN

 

JADWAL KEGIATAN WORKSHOP
PENDIDIKAN SEKS DAN PENCEGAHAN KEJAHATAN SEKSUAL PADA ANAK
Sabtu, 26 Oktober 2019



09.00 – 10.00            : Registrasi dan Snack Pagi
10.00 – 10.30            : Sambutan-sambutan

1.    Laporan Ketua Pelaksana Kegiatab
2.    Sambutan Ketua Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) UMSU
3.    Arahan dan Sambutan sekaligus pembukaan acara oleh Rektor UMSU

------------------------- acara diserahkan kepada moderator tiap sesi -----------------------

10.30 – 12.30            : Pemaparan oleh Narasumber I
12.30 – 13.30            : ISHOMA
13.30 – 15.30            : Pemaparan oleh Narasumber II
15.30 – 16.00            : Istirahat, shalat Ashar, penutup, pembagian sertifikat kegiatan.

 


Kepanitiaan Kegiatan

Penanggung Jawab                            : Dra. Hj. Yurisna Tanjung, M. AP
Ketua Pelaksana                                  : Nurhilmiyah. SH., MH
Sekretaris                                               : Ir. Risnawati, MM
Seksi Penerima Tamu/Registrasi      : Wardah, S.Sos
Pembawa Acara                                    : Mukhlis Ibrahim, SH., MH
Moderator                                               : 1. Dr. Mohd. Yusri, M.Si
                                                                  2. Mukhlis Ibrahim, SH., MH





[1]Susanto, Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia, https://news.detik.com/berita/d-4640789/kpai-sebut-kasus-kekerasan-seksual-anak-meningkat-akibat-pengaruh-digital, diakses pada tanggal 30 September 2019.

Posting Komentar untuk "Contoh Proposal Kegiatan Di Kampus"