Mengapa Berat Membayar Utang?
Berinteraksi dengan berbagai macam tipe teman, pasti kita tidak bisa menghindar dari orang yang hobinya berutang alias suka ngutang.
Sekali dua sih mungkin kita masih mau memberi pinjaman. Tapi jika ia sulit mengembalikan maka akan menjadi pertimbangan untuk meminjamkan lagi.
Kalau dipikir-pikir, mengapa ya orang berat membayar utangnya?
Berikut kemungkinan sejumlah alasannya:
1. Memang tidak punya uang untuk membayarnya. Nah, kalau memanh kondisinya seperti ini, maka mestinya lebih bijak membelanjakan uang. Jangan sampai seperti peribahasa, besar pasak daripada tiang. Tahan keinginan untuk membeli ini dan itu. Bedakan antara kebutuhan dan keinginan.
2. Tidak memahami dahsyatnya urusan utang piutang di akhirat. Meski sekarang kita hidup di dunia, bagi orang beriman tentu mengerti bahwa akan ada kehidupan lain di akhirat kelak. Khusus untuk urusan utang piutang ini wuihh urusannya ribet, Guys. Ada hadits Rasulullah SAW yang mengatakan bahwa orang yang meninggal sementara utangnya belum lunas, disebut sebagai pencuri di akhirat. Na'udzubillahi min dzalik.
3. Sudah tabiat, suka ngutang tapi malas bayar. Nah, tipe seperti ini sangat layak kita jauhi, Guys. Hobinya pinjam duit tapi bayarnya bisa setahunan, OMG. Semoga kita dihindarkan dari sifat teman-temab yang demikian ya Guys. Dan kita pun jangan sampai memiliki sikap berat bayar utang. Karena urusan utang berdimensi akhirat.
#Day8
#BloggerSumut
#30HariTantanganPuasaBloggerSumut