Surat untuk Kartiniku
“Tulisan ini dibuat untuk mengikuti kompetisi #SuratuntukKartiniku yang diselenggarakan oleh Storial”
Jika tanggal kelahiran Ibu Kartini jatuh pada 21 April, maka tanggal 14 April Kartiniku berulang tahun. Rasa rindu yang memenuhi dada mengalahkan capek yang menderaku hari ini. Baiklah, dengan segenap perasaan kangen yang mengharu biru, kugoreskan secarik surat untuk Kartiniku.
Dear Kartiniku,
Dear Kartiniku,
Andai engkau ada di sisiku saat ini pasti kau tersenyum mendengarkan keluh kesah tentang segala kelelahanku. Penat yang tak lagi bisa diurai satu persatu. Peluh yang musykil dijabarkan secara rinci sebab jatuhnya.
Kartiniku,
Anakku sekarang tiga orang (tulisan ini dibuat saat mengandung anak keempat), Masih kalah jumlah denganmu, lima orang ditambah satu keponakan yang tak kau beda-bedakan mengasihinya bersama-sama kami. Aku ingat dulu, dulu sekali.
Saat aku masih duduk di bangku sekolah dasar. Besoknya kau dan ayah akan ada Ujian Semester. Kalian berdua tampak sibuk menekuni diktat dan buku kuliah setelah kita semua makan malam dan kami beranjak tidur.
Satu waktu kau tampak kaget saat mencari-cari selembar dari halaman diktat yang kau tekuri. Hilang. Sobek tak bersisa. Lalu kau menghampiri adik lelakiku. Ia tengah asyik menjalankan kapal-kapalan kertas buatannya di atas bantal. Tampak barisan ketikan demi ketikan berspasi dua di layar kapal-kapalan itu. Kau menghampiri adikku dan memastikan bahwa mainan yang dipegangnya adalah lembar diktatmu yang lenyap.
Bukannya murka, kau malah memberitahu ayah dan kalian tertawa bersama. Kelihatannya kalian sangat memahami konsekuensi menikah sambil kuliah hingga sangat siap menerima segala akibatnya termasuk halaman diktat kuliah yang disulap menjadi kapal-kapalan.
Ternyata aku berbeda denganmu. Aku tak sesabar dirimu, aku sangat mudah tersulut emosi dengan intervensi anak-anak di tugas-tugas mengajarku. Saat ingin mengetik revisi materi kuliah saja untuk mahasiswa, detik itu pula si bungsu mengambil alih laptopku untuk bermain game dan aku complain. Ketika akan mengeprint usulan penelitian, waktu itu pula printerku tak bisa mengeluarkan kertasnya. Aku langsung mengonfirmasi pelakunya.
Foto ibunda saat muda |
"Kakak, mana lebih gede, cicak itu atau badan Kakak?” seruku menghampiri dan berusaha menenangkannya. “Kakak sih Mi, tapi geli campur takut,”demikian rajuk cucu pertamamu.
KartiniKu Itu Ibu
Kartiniku,
Itu masih hal-hal yang menyenangkan bagiku untuk dijalani hari demi hari. Jangan tanya tentang tugas-tugas kerumahtanggaan yang harus kukerjakan sendirian di samping waktu beraktivitas di kampus. Ternyata aku masih kalah cekatan denganmu.
Masih jauh lebih gesit engkau wahai Kartiniku. Dengan lima anak yang berjarak 1-2 tahun engkau menjalani kodratmu sebagai istri, ibu, mahasiswi dan guru swasta. Tak banyak pembantu yang singgah di kehidupan masa kecilku.
Seingatku, kau hanya minta bantuan dari adik-adik sepupumu yang datang dari kampung pada saat melahirkan. Selebihnya kau mengerjakannya sendiri. Kau juga sangat menyadari bahwa dengan gaji suami yang hanya Pegawai Negeri Sipil zaman dahulu tak banyak yang bisa dibayarkan.
Kartiniku,
Aku malu padamu. Tiap hari selalu berkeluh kesah tentang rutinitas harian seorang ibu. Menyiapkan sarapan untuk anak-anak, mencuci dan menyetrika pakaian mereka, menyapu, mengepel serta menjaga kebersihan rumah agar nyaman ditinggali. Bukan tak satu dua asisten rumah tangga yang bekerja di rumah kami.
Namun entah karena faktor apa, ada saja yang membuat keberadaan mereka menjadi datang dan pergi sesuka hatinya, silih berganti di rumah ini. Aku menginstrospeksi diriku. Apakah aku terlalu cerewet pada mereka, suamiku bilang tidak, meskipun tak jarang aku judesi via handphone. Sudah 3 tahun ini kami menjalani long distance marriage karena ia belum bisa mutasi di kota yang sama denganku.
Hanya Sabtu dan Minggu menantumu bisa berada di tengah-tengah kami. Di akhir pekan itulah ia seoptimal mungkin meringankan pekerjaan rumah kami. Atau mungkin adakah tingkah laku anak-anak yang tak berkenan bagi para asisten itu? Aku tak henti-hentinya mencari kesalahan kami sehingga sampai saat ini keluargaku belum juga mendapatkan seorang asistenpun pasca berhentinya asisten sebelumnya 3 bulan lalu.
Mungkinkah gaji yang tak sesuai? Aku mencoba berdiskusi dengan tetangga sebelah mengenai standar besaran gaji asisten rumah tangga daerah kawasan tempat tinggalku. Tetanggaku membelalakkan kedua bola matanya mendengar gaji yang kubayarkan. Malah di atas rata-rata itu. Katanya.
Lalu apa? Aku teringat tulisan di salah satu blog emak-emak yang pernah kulayari. Tak sedikit yang bernasib sama sepertiku. Katanya, ada seribu alasan untuk tetap bekerja dan seribu alasan pula untuk tak lagi bekerja. Aku mencoba tak melulu menyalahkan diriku lagi.
Kesimpulan
Surat untuk Kartiniku ditujukan untuk ibunda tercinta, ditulis dalam rangka lomba menulis surat untuk Kartini yang diadakan platform menulis Storial, pada tahun 2017.
Samar kulihat Kartiniku tersenyum teduh dalam benakku. Seolah sambil berkata, ”Putriku, kini kau sedang belajar tentang asam garam kehidupan. Hari-hari terkadang tak seindah yang kau bayangkan. Jalanilah. Ikhlaskanlah. Kau harus jadi perempuan tangguh. Karena kita adalah kartini-kartini di masa kita masing-masing. Maka bertahanlah, Sayang”.
Kuseka air mataku yang jatuh satu-satu. Sosok yang telah meninggalkan dunia ini 4 tahun lalu, meninggalkan suami dan buah hati tersayangnya karena sakit menahun, yang semangat dan motivasinya senantiasa membuatku berusaha setegar karang, dia adalah Kartiniku tercinta.
@storial
#writingcompetition
#writingcontest
#lombamenulis
#menulissurat
#writingletter
#SuratuntukKartini
#kartini
#filmkartini
#21April
Saya dan ibunda |
Sosok ibu punya kesan mendalam dalam hati kita ya Allohuakbar
BalasHapushuhuu iya Mbak,, al faatihah buat ibu saya yaa
HapusSosok ibu selalu jadi teladan buat kita menjalani peran sebagai penerus kartini dimasa sekarang terutama untuk keluarga kecil kita, tantangan yg dihadapi setiap hari membuat kita semakin matang dan tangguh mengemban tanggung jawab kita sebagai pribadi utuh, istri dan juga ibu buat anak anak kita. Semoga kita selalu dimudahkan Alloh SWT ya
BalasHapusMbak Mia...Kisah Kartininya mengandung bawang, mewek sayaaa..Masya allah, Ibunda sosok yang luar biasa, inspiratif dan patut jadi teladan enggak hanya Mbak Mia seorang tapi juga saya.
BalasHapusInsya Allah Mbak Mia juga bisa, bahkan kini Ibunda tercinta dari surga pasti tersenyum melihat putrinya sudah setangguh dan sesukses sekarang.
Di bagian mudah tersulut emosi, kita samaaa...hiks!
Peran seorang Kartini, peran seorang ibu selalu membawa kisah inspiratif yang jika kita dalami banyak memberikan pelajaran hidup dan semangat juang. Semoga keberuntungan menyertai artikel ini. Aamiin
BalasHapusTulisan lama ini ya kak. Tapi bikin kangen mama.
BalasHapusIbu kak Mia itu gambarannya persis kayak mertua awak. Sabar, cekatan dan semua kerjaan dia handle . Anak 1-6 beliau beda antara 1-2 tahun. Anak ke 7 lah yang jauh dari suami awak (suami awak anak ke 6) rencana memang mau 6 aja rupanya dikasih bonus. Dari cerita semua anaknya beliau gak pernah main tangan. Nyubit aja gak. Waaaaalah bisa jauh kali bedanya sama awak 😆😆😆.
Masya Allah ... semoga rahmat Allah selalu tercurah bagi ibunda ya, Mbak Mia.
BalasHapusSemoga pula Mbak Mia senantiasa dirahmati Allah.
Semoga almarhumah ibunda mendapatkan surga terbaik ya, mbak. Al-fatihah untuk ibunda. Jadi ikutan menitikkan air mata, karena saya juga saat mengandung sudah tak punya ibu lagi, jadilah kangen banget waktu itu. Ingin banget dielus-elus saat badan pegal dan kaki bengkak. Mbak Mia, InsyaAllah sudah menjadi perempuan yang luar biasa. Dosen kece pokoknya dan ibu yang keren juga buat keempat buah hatinya
BalasHapusWahhh iya,,, sabar sekali ibunya mba...
BalasHapusKertas pelajarannya dijadiin kapal-kapalan oleh anak, dan mnrt beliau itu hal yang lucu...
Kalo aku dah ngambek kali mba
Semoga Ibunda sehat selalu ya Mbak. Memang sosok Kartini terdekat dalam hidup kita itu adalah Ibu. Kadang saya berpikir apa jadinya hidup saya tanpa Ibu.
BalasHapusMasyaAlllah semoga sehat selalu yaa mba Mia dan Ibu. Saya jadi kangennn ngobrol bareng ibu, huhu deket tapii waktunya selalu ngga pas huhu
BalasHapus